Kadinsos Luwu Pantau Langsung Penyaluran Sembako

 




Laporan: Ady CM, Luwu

HNM Indonesia.com, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Luwu, Masling Malik, turun langsung memantau penyaluran sembako kepada masyarakat penerima manfaat atau KPM, di Desa Saluparemang Selatan, Kecamatan Kamanre, Kamis 11/02/21.


Masling ingin memastikan, sembako yang disalurkan, berupa beras 14 kilogram, telur dan ikan bandeng, diterima langsung oleh warga dan tidak ada yang berkurang.



"Kwalitas beras harus premium, ikan bandengannya juga masih segar karena baru dipanen dan kita jamin, tidak ada pengurangan," kata Masling.


Tahun 2021 ini, terdapat 22.407 keluarga penerima manfaat yang sedang disalurkan bantuan sembakonya. "Sambil terus melakukan perbaikan data KPM, karena masih terdapat warga miskin yang tidak mendapat bantuan disebabkan tidak terdata karena nomor induk KTPnya tidak valid," ujarnya.


Sehubungan dengan itu, Kementrian Sosial melalui dinas sosial, bekerjasama dengan pemerintah desa dan kependudukan untuk melakukan validasi KTP warga, khususnya di Kabupaten Luwu.


Masling juga mewarning penyuplai atau mitra untuk tidak main-main dalam menyediakan sembako untuk warga. Misalnya beras bukan premium, ikannya tidak segar san telurnya pecah. 

"Makanya setiap hari kami turun ke lapangan, berinteraksi langsung dengan warga dan memastikan sembakonya layak untuk dikonsumai sesuai aturan yang ada," kuncinya. (*)

Previous Post Next Post