Senin 18 November 2024, 13:23 WITA
Editor: Putri Novasari
Makassar, hnmindonesia.com, Zakir Dapungan (39) Liaison Officer (LO) pasangan calon Bupati Luwu Timur, Budiman-Akbar diamankan saat razia oleh tim gabungan Polda Sulawesi Selatan di Venn Club Makassar, Minggu malam (17/11/2024).
Kepala bidang Humas Polda Sulawesi Selatan, Kombes Pol Didik Supranoto mengatakan Sakir Dapungan adalah warga Malili, Luwu Timur yang ikut terjaring razia di Venn Club. Setelah dilakukan cek urine, Sakir kemudian direhab karena urinenya positif methapetamin (sabu).
"Iya telah diamankan dalam giat razia tempat hiburan atas nama Sakir. Sekarang dalam proses rehap di Lembaga rehabilitasi sosial Prana Waksara Nusantara, Makassar, karena positif memakai sabu jenis narkoba pada saat tes urine," kata Kombes Pol Didik Supranoto, Senin (18/11/2024).
Didik juga menanggapi video berdurasi 20 detik yang membantah jika Sakir diamankan saat razia di Makassar. Dalam video itu terlihat Sakir bersama seorang rekannya berada dalam kamar hotel. Video tersebut menarasikan jika berita yang beredar soal penangkapan Sakir terkait narkotika, tidak benar.
"Saya cek ke yayasannya ya, karena yang bersangkutan sudah kami serahkan ke yayasan rehabilitasi sosial yang bekerjasama dengan BNNP Sulsel," kata Didik.