Kapolres dan Kasat Lantas Polres Luwu Kunjungi Pesantren At Tibyan Tadette, Ada Apa?





Kamis 16 September 2021/ 21:14 WITA


Oleh : Tim HNM, Indra Gunawan

Luwu - Kepala Kepolisian Resor Luwu, AKBP Fajar Dhani Susanto didampingi Kasat Lantas, AKP Muh Ali siang tadi mengunjungi pondok pesantren At Tibyan, Desa Tadette, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu, Kamis 16/09/21.

Pada kesempatan itu Kapolres bertemu dengan pimpinan pondok pesantren, tokoh masyarakat serta seluruh santri At Tibyan. Kepada warga pesantren, Kapolres meminta untuk tetap menjalankan protokol kesehatan serta menjaga kebersihan lingkungan.

"Bersih adalah sebagian dari iman, jika lingkungan kita jaga agar selalu bersih maka akan sangat menunjang kita menjalankan aktifitas belajar di pondok ini," kata Fajar Dani Susanto.





Selain menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, Fajar juga menyerahkan bantuan sembako dari Satuan Lalulintas Polres Luwu.

Anjangsana ini merupakan rangkaian hari jadi Lalulintas Bhayangkara ke 66 tahun. Sejumlah kegiatan sosial telah dilakukan. Kepala Satuan Lalulintas Polres Luwu, AKP Muh Ali mengatakan sebelum anjangsana ke pondok pesantren At Tibyan, pihaknya juga melakukan bhakti sosial di sejumlah rumah ibadah di Belopa dan Suli.

"Hari ini kita anjangsana di Pesantren, ada sedikit bantuan sembako yang kami serahkan, semoga bisa bermanfaat," kata Muh Ali.
Previous Post Next Post